Awas! Ternyata Ini yang Bikin Kamu Terlihat Tua

Awas! Ternyata Ini yang Bikin Kamu Terlihat Tua

Hal yang Membuat Penuaan Dini

Awas! Ternyata Ini yang Bikin Kamu Terlihat Tua - Bluemarbleclimate. Siapa sih yang tidak ingin terlihat selalu tampil awet muda? Tentunya Prestisian ingin memiliki kulit sehat dan awet muda tetapi banyak sekali hambatan yang dihadapi, khususnya bagi kalian yang tinggal di perkotaan, seperti polusi, tingkat stress yang tinggi dan lain sebagainya. Nah, apa saja sih yang menyebabkan kita jadi terlihat tua selain polusi dan stress?

Awas! Ternyata Ini yang Bikin Kamu Terlihat Tua

Di bawah ini 5 hal yang menyebabkan kulitmu terlihat lebih tua, yang telah dilansir dari menshealth.com.

1. Tidak Menggunakan Tabir Surya

Hal yang Membuat Penuaan Dini

Tabir surya atau yang biasa kita kenal dengan sunscreen tidak hanya melindungi kulit kita dari panas yang membuat kulit menjadi belang lho, tetapi juga menangkal penuaan dini. Kok bisa? Bisa dong. Sinar UV menyebabkan radikal bebas yang mana dapat merusak kolagen dan elastisitas kulitmu. Hal ini akan mengarah kepada penuaan dini dengan timbulnya kerutan di wajah, bintik hitam bahkan kanker kulit. Pemakaian tabir surya dengan SPF diharapkan dapat menangkal sinar UV yang dapat merusak kulit dan membuatmu tampil lebih tua.

2. Kurang Tidur

Hal yang Membuat Penuaan Dini

Prestisian tahu gak sih kalau ternyata tidur bisa membuat wajah kita lebih muda? Yup! Menurut Zeichner, kulit kita memiliki siklus seperti bangun dan tidur yang dinamakan ritme circadian. Pada malam hari, sel kulit kita bekerja untuk memperbaiki kerusakan yang terjadi selama siang hari, seperti kerusakan karena sinar ultraviolet, polusi dan jerawat. Apabila kita melewatkan waktu tidur pada malam hari, kulit kita belum sepenuhnya diperbaiki sehingga akan membuat kekurangan sel kulit yang sehat dan menyebabkan penuaan dini. Pastikan selalu untuk cukup tidur minimal selama 8 jam dan jangan lupa untuk mengaplikasikan pelembab agar kulitmu tidak kering.

3. Jarang Mengonsumsi Buah dan Sayur

Hal yang Membuat Penuaan Dini

Buah dan sayur sangat bermanfaat untuk kesehatan. Selain dapat membuat tubuh sehat dan mencegah berbagai penyakit datang, buah dan sayur dapat membuat wajah kita terbebas dari penuaan dini karena mengandung antioksidan dan vitamin. Seperti vitamin E yang bermanfaat untuk melindungi kulit dari sinar UV dan peradangan kulit, sedangkan vitamin A, C dan B3 dapat menjaga elastisitas kulitmu. Jarang mengonsumsi buah dan sayur tentunya akan membuat kulit kita kekurangan nutrisi yang dibutuhkan dan menyebabkan kulit terlihat lebih tua.

4. Konsumsi Gula Berlebih

Hal yang Membuat Penuaan Dini

Gula di sini bukan hanya yang berasal dari tebu ya, Prestisian, tetapi yg mengandung gula atau glukosa, seperti roti tawar putih, kentang, nasi dan tepung. Konsumsi gula berlebih akan menaikan kadar gula dalam darah sehingga mengakibatkan kulit meradang dan menimbulkan jerawat. Tentunya, mengatasi jerawat itu tidak selalu semudah membalik telapak tangan. Jerawat akan meninggalkan luka yang akan membuat susah dihilangkan bekasnya. Untuk mencegah hal ini, ada baiknya kamu mulai membatasi konsumsi gula ya, Prestisian!

5. Kurang Minum Air Putih

Hal yang Membuat Penuaan Dini

Kekurangan minum air putih akan membuat tubuhmu dehidrasi, tidak hanya dehidrasi tetapi juga menyebabkan penuaan dini. Hal ini disebabkan ketika tubuhmu dehidrasi, tubuh akan mengambil cadangan air di jaringan kulit untuk menjaga konsentrasi darah sehingga akan membuat kulitmu terasa kering, tidak elastis dan membuatmu terlihat lebih tua.

Nah, itu dia Prestisian hal-hal yang bisa menyebabkan kulit kamu jadi terlihat tua. Serem banget kan? Untuk itu, yuk mulai dari sekarang mulai gerakan hidup sehat agar kulitmu juga sehat dan awet muda!

Ngomongin soal dunia kecantikan, sekarang beli bunga dan kue yang cantik-cantik dan menarik cukup pesan online lho! Kalian cukup kunjungi Toko Bunga Jakarta dan langsung bisa pilih beragam bunga dan kue yang cantik dan pastinya fresh! Tidak lupa Toko Bunga Jakarta juga selalu memberikan diskon lho! Yuk, segera kunjungi Toko Bunga Jakarta sekarang!



Comments

Popular posts from this blog

Ingin Mata Cantik? Intip Cara Melebatkan Bulu Mata di Sini!

10 Fakta Unik Seputar Cake dan Cookies yang Wajib Kamu Tahu!

Tips Supaya Wajah Glowing Selamanya!